Ketebalan cor dak rumah sangat penting untuk diperhatikan dalam pembangunan atau renovasi rumah. Sering kita lihat pelaksanaan di lapangan selama ini hanya berdasarkan pada kebiasaan saja. Dalam artikel ini Anda akan bisa membaca mengapa bisa terjadi pelaksanaan hanya karena faktor kebiasaan. Lalu, seperti apa yang disyaratkan dalam pelaksanaan pengecoran dak beton untuk rumah. Simak ulasannya.
Cor Dak Beton Sebagai Kebutuhan
Saat ini sudah tidak dipungkiri lagi bahwa dak beton adalah bagian utama dari rumah modern. Meskipun sudah banyak alternatif lain yang berfungsi sama dengan dak beton, namun dak beton tetap menjadi pilihan utama untuk menambah lantai ruangan secara vertikal.
Tak ubahnya lantai dasar suatu bangunan, lantai bertingkat juga difungsikan untuk ruang-ruang yang sama. Mulai dari kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, dapur dan teras atau balkon. Bahkan sudah tidak asing lagi bagi kita lantai bertingkat juga difungsikan untuk taman. Semuanya menggunakan dak beton sebagai lantainya.
Dasar Perhitungan Ketebalan Cor Dak Rumah
Sebagai bagian dari struktur bangunan, dak beton di rumah seharusnya juga harus diperhitungkan sesuai kaidah teknis struktur beton. Dalam perhitungan struktur beton komponen yang mempengaruhi dan menjadi dasar perhitungan dak beton atau plat beton pada bangunan adalah :
- Beban hidup, yaitu beban bergerak yang akan ditopang dak beton. Dalam hal ini adalah bobot maksimal manusia atau barang yang bisa bergerak dan beraktifitas di lantai tersebut.
- Beban mati, yaitu beban tetap yang akan ditopang dak beton. Beban yang dimaksud adalah beban yang tidak bergerak atau berpindah-pindah. Termasuk di dalamnya adalah ; bobot dak beton itu sendiri, berat penutup lantai dan berat plafond serta berat pipa-pipa yang menggantung pada dak beton.
- Lebar rencana, yaitu jarak terpendek antar tumpuan. Tumpuan yang dimaksud adalah balok beton yang mengapit dak beton.
Ketebalan Dak Beton Rumah Berdasarkan Fungsi
Dari perhitungan yang telah ditentukan dan tinjauan pada estetika bangunan, untuk ketebalan dak beton adalah sebagai berikut ;
Ketebalan Cor Dak Rumah Utama
Plat beton yang dijadikan lantai pada area rumah utama ini diantaranya adalah ruang keluarga, kamar tidur, dapur, kamar mandi, gudang dan sebagainya. Ketebalan cor dak rumah yang disyaratkan pada ruang-ruang tersebut adalah minimal 12 cm.
Ketebalan Cor Dak Beton Area Pendukung
Area pendukung yang dimaksud ini adalah lantai teras rumah atau balkon. Dalam hal tertentu, melihat luasan dan beban yang ditopang, lantai kamar mandi dan area jemuran juga termasuk di dalamnya. Ketebalan cor dak beton yang disyaratkan pada area ini adalah 10 cm – 12 cm.
Ketebalan Dak Beton Area Pelengkap
Pelengkap yang dimaksud adalah untuk melengkapi bangunan rumah, yaitu atap rumah. Meskipun sebagai pelengkap, dak beton ini juga harus memenuhi syarat-syarat dan perhitungan teknisnya. Dak beton yang difungsikan sebagai atap disyaratkan mempunyai ketebalan 8 cm – 10 cm. Sedangkan dak beton pada kanopi pintu jendela ketebalannya 6 cm – 8 cm.
BACA JUGA : Warna Cat Duco Kayu, Membuat Rumah Lebih Cerah
Hal Yang Perlu Diperhatikan Pada Dak Beton
- Kekuatan dak beton tidak hanya ditinjau dari ketebalannya saja, tetapi juga dari besi tulangan yang ada di dalamnya. Kalau dak beton bersifat kuat menahan tekanan maka besi tulangan akan berfungsi untuk menahan kuat tarik yang terjadi pada dak beton. Dengan demikian besarnya tulangan dan jarak antar tulangan harus sesuai ketentuan.
- Proses pekerjaan pengecoran dak beton perlu mendapat perhatian lebih. Pemadatan pada saat pengecoran harus lebih diintensifkan. Jangan sampai ada rongga-rongga yang bisa menjadi sumber kebocoran, terlebih lagi pada dak beton untuk atap.
Pengerjaan dak beton pada rumah memang memerlukan ketelitian dan kehati-hatian, mulai dari perencanaan sampai dengan pelaksanaan pengecoran. Semua harus sesuai standar dan diperhitungkan dengan matang, bukan berdasarkan kebiasaan. Untuk hasil dak beton yang sempurna, efisien dan efektif pada rumah, Anda dapat berkonsultasi kepada HANSEN Construction. Solusi yang terbaik dan sesuai dengan keinginan pasti akan Anda peroleh karena memang berpengalaman di bidangnya.
Wonderful blog! I found it while searching on Yahoo News.
Do you have any tips on how to get listed in Yahoo News?
I’ve been trying for a while but I never seem to get there!
Thank you
Berapa ketebalan acian untuk dak beton?